Indojabar.com, Purwakarta – Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H, Bhabinkamtibmas Polsek Cibatu, AIPDA Teddy Sundaru, bersama Babinsa Sertu Casyana menghadiri kegiatan yang digelar di Musholla At-Taqwa, Kampung Tegal Cikur, Desa Cipinang, Kecamatan Cibatu, Kabupaten Purwakarta, pada Sabtu (27/9/2025) Malam.
Acara yang berlangsung dengan khidmat dan penuh kehangatan ini turut dihadiri oleh sejumlah tokoh masyarakat, di antaranya Kepala Dusun II yang mewakili Kepala Desa Cipinang, Ketua MUI Kecamatan Cibatu, tokoh agama, perangkat desa, dan ratusan warga setempat serta para tamu undangan lainnya.
Peringatan Maulid Nabi kali ini menghadirkan penceramah kondang Ustadzah Sawer asal Karawang, Ustadzah Maryatul Qibtiyah, yang menyampaikan tausiyah penuh makna tentang keteladanan Rasulullah SAW. Sementara itu, lantunan ayat suci Al-Qur’an dibawakan dengan penuh penghayatan oleh qori Ustadz Ridwan Mubarok.
Bhabinkamtibmas dan Babinsa terlihat akrab berbaur bersama masyarakat dalam suasana penuh kekeluargaan. Kehadiran keduanya menjadi simbol kuat sinergitas Tiga Pilar antara Polri, TNI, dan pemerintah desa dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

Kapolsek Cibatu, AKP Udin Samosir melalui Babinkhamtibmas AIPDA Teddy Sundaru, dalam keterangannya menyampaikan bahwa kehadiran aparat keamanan di tengah masyarakat merupakan bentuk nyata dukungan Polri dalam mempererat tali silaturahmi serta meningkatkan rasa aman.
“Kami berharap melalui momentum peringatan Maulid Nabi ini, dapat semakin memperkuat ukhuwah islamiyah serta menjaga kerukunan antarwarga. Dengan demikian, situasi kamtibmas di wilayah tetap aman, damai, dan kondusif,” ujarnya.
Dalam kesempatan yang sama, AIPDA Teddy Sundaru juga memberikan imbauan penting kepada masyarakat, serta menginformasikan bahwa pelayanan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) untuk sementara waktu dipusatkan di Polres Purwakarta dan bisa diakses secara online.
Selain itu, Teddy mengingatkan para orang tua untuk lebih waspada dan mengawasi anak-anak mereka, terutama pada malam hari.
“Kami mengimbau agar para orang tua memastikan anak-anaknya sudah berada di rumah maksimal pukul 21.00 WIB. Hal ini untuk mencegah anak-anak terlibat dalam aktivitas negatif seperti geng motor dan tindakan meresahkan lainnya,” tegas Teddy.
AIPDA Teddy juga menambahkan, bagi warga yang kehilangan sepeda motor agar segera melapor ke Polsek setempat. Dengan adanya laporan resmi, proses pelacakan dan pengambilan kembali kendaraan yang berhasil diamankan oleh pihak kepolisian di tingkat Polres atau bahkan Polda Jawa Barat dapat diproses dengan cepat.
Sementara itu, Babinsa Sertu Casyana menambahkan pentingnya menjaga persatuan dan toleransi di tengah kehidupan bermasyarakat.
“Kami berharap kebersamaan seperti ini terus terjaga. Peran serta masyarakat sangat penting dalam menciptakan lingkungan yang aman, damai, dan religius,” ungkapnya.
Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang peringatan keagamaan, namun juga menjadi momen penting untuk mempererat hubungan antara aparat keamanan dan warga, demi menciptakan lingkungan yang aman, tenteram, dan harmonis.***














