INDOJABAR.COM || PURWAKARTA – Bertempat di Kantor Kecamatan Cibatu, sejumlah warga Purwakarta dari lintas kecamatan melaksanakan kegiatan Santunan Yatim Piatu dan Buka Bersama dalam momentum keberkahan Bulan Suci Ramadhan.
Kegiatan ini di inisiasi oleh wadah silaturahmi para pengguna roda empat dari berbagai jenis kendaraan yang bernama Dulur Komunitas Purwakarta ( DKP ), mendapat Apresiasi dari Camat Cibatu, Muhammad Kosim, dengan memfasilitasi lokasi kegiatan di wilayah kerjanya.
Ketua Panitia, Gomang, dari Komunitas AXSI, menyebutkan kegiatan ini diikuti oleh beberapa klub roda empat yang tergabung di Dulur Komunitas Rahayu ( DKP ), di antaranya : Komunitas STARLET, AXSI, SFCI, SCOCI, MAXIO, DASI, AXOC, TEAM MICET, SKIN, KSCP, AXO, EVACI, KARIMUN, AXS, GAMOSA, CARREN CLUN, PERPICK, VIESPUR, G10, SIP, SMOTIF, BCC, MOBILIO PWK, IPCI, GCC PWK, FCB, CTI, ANBRIO, TIMORER, TKSCI, BMW E36 COMMUNITY, MOROKEZO, SEFI, TERANO KEDOE RESIDENTIE, IKC PWK, ERTIGA SOLUTION BAS PWK, FACI

Sementara, Aa Komara, Founder BELA PURWAKARTA, wadah silaturahmi lintas komunitas dan organisasi, melalui Ketua DPD Asep Asep Kab. Purwakarta, H. Asep Sopyan, S.E., yang turut hadir sebagai delegasi Bela Purwakarta, menyampaikan ucapan selamat dan sukses atas terlaksananya kegiatan penuh manfaat tersebut. Jum’at (29/3).
Aa Komara menegaskan bahwa DKP telah terbukti melaksanakan ajaran agama, yaitu sebagai wadah yang mampu mempererat tali silaturahmi dan memiliki kepedulian terhadap sesamanya melalui kegiatan santunan Yatim Piatu tersebut dan sejumlah kegiatan bhakti sosial yang kerap kali dilaksanakan sebagai Rutininas Kegiatan Positif DKP, serta mendukung agar DKP tetap menjaga persatuan dan kesatuan, sesuai motto nya ” Satukan, Jangan Pisahkan “. Tuturnya (*)